Comments

Monday, June 17, 2013

Jadi obat nyamuk saat teman pacaran? Lakukan ini!

Posted by at 5:19 AM Read our previous post



Hmmm... Jadi jomblo itu ada enak dan tidak enaknya. Paling tidak enak kalau teman tiba-tiba minta ditemani untuk menemui pacarnya. Wah, itu sama dengan bunuh diri. Di satu sisi, Anda merasa tidak tega untuk menolak ajakan teman baik Anda. Di sisi lain, berada di antara mereka berdua tentu membuat Anda merasa tidak nyaman. Apakah Anda sering terjebak dalam situasi yang bikin Anda jadi obat nyamuk? Jika ya, lakukan ini untuk mengisi waktu sembari menunggu teman pacaran di sebelah Anda.

1. Aktifkan sosial media

Beruntung para jombloers zaman sekarang dianugerahi gadget yang canggih. Jadi, pas kebetulan jadi obat nyamuk, Anda tidak akan mati kebosanan karena dicuekin teman yang pacaran. Untuk itu, segera aktifkan sosial media Anda dan saling chat atau bertukar pesan dengan teman.

2. Membaca

Membaca bisa menjadi cara ampuh untuk melawan kebosanan saat Anda harus menemani teman pacaran. Bawalah buku bacaan atau majalah kesukaan Anda untuk mengisi waktu luang sembari menunggu teman Anda.

3. SMS-an dengan teman

SMS-an dengan teman bisa mengisi waktu luang dan membuat Anda tidak merasa bosan. Yah, itu setidaknya lebih baik daripada Anda hanya nyegir tidak jelas saat melihat teman Anda pacaran di samping Anda.

4. Ikutan nimbrung

Tidak ada salahnya lho untuk ikutan nimbrung saat mereka berdua asyik mengobrol. Memang, awalnya itu tidak mengenakkan dan terasa sedikit canggung. Namun, siapa tahu pacar dari teman Anda orangnya supel dan mudah bergaul sehingga enak diajak ngobrol.

5. Dengerin musik

Ketika suasana terasa semakin tidak nyaman, segera pasang headset dan putar lagu-lagu kesukaan Anda. Ini bisa menjadi cara terbaik untuk mengobati rasa kebosanan duduk di dekat dua orang yang asyik pacaran.

Jadi obat nyamuk saat dua orang sedang asyik pacaran itu memang tidak enak. Apalagi jika mereka seakan-akan melupakan keberadaan Anda di dekat mereka. Jika Anda memang merasa sangat tidak nyaman dengan situasi semacam ini, katakan jujur pada teman Anda. Dia pasti bisa mengerti dengan penjelasan Anda dan tidak akan minta ditemani pacaran lagi.

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
© Aris Wildan is powered by Blogger - Template designed by Stramaxon(enhanced by aris wildan) - Best SEO Template