Posted by Unknown at 4:37 AM
Read our previous post
Wanita Asia umumnya suka memiliki kulit putih dan bercahaya. Oleh karenanya, tak sedikit yang mencoba perawatan pemutihan kulit untuk mendapat kulit putih. Selain mengandalkan produk berbahan kimia, Anda juga dapat memanfaatkan bahan-bahan alami yang dapat mencerahkan kulit. Berikut adalah bahan-bahan alami yang dapat mencerahkan kulit Anda, seperti dilansir Boldsky.
1. Chamomile
Chamomile memiliki efek memutihkan kulit dan merupakan salah satu herbal yang dikenal dapat memutihkan kulit Anda. Untuk itu, Anda dapat menggunakan bunga atau kantung teh chamomile untuk mengompres kulit wajah Anda.
2. Lobak
Lobak memiliki efek pemutihan kulit. Jika Anda ingin mencerahkan kulit, Anda dapat mencoba masker wajah yang terbuat dari lobak, minyak zaitun dan air lemon. Perlahan oleskan pada wajah dan biarkan selama beberapa menit sampai kering. Cuci wajah dan lihat hasilnya.
3. Bawang merah
Jika lemon mengandung asam sitrat, bawang merah juga memiliki kandungan yang hampir mirip dengan itu. Namun, bawang merah memiliki efek tersendiri yang bertindak atas bercak-bercak hitam pada kulit. Cobalah gosokkan sepotong bawang merah segar pada wajah Anda setiap hari. Namun, jika Anda alergi terhadap bawang, jangan coba untuk menggunakannya.
Inilah herbal alami yang dapat memutihkan kulit Anda. Selamat mencoba!
No comments:
Post a Comment