Comments

Saturday, January 10, 2015

5 Fakta menarik tentang bendera Jepang

Posted by at 12:04 AM Read our previous post

Siapa yang tak kenal Jepang, negara yang dijuluki negeri matahari terbit?! Meski wilayahnya hanya mencakup luas 377,944 km persegi, Jepang telah dikenal sebagai salah satu negara adikuasa di dunia. Ingin mengenal lebih dalam tentang makna di balik bendera nasional Jepang? Berikut kami sajikan lima fakta menarik tentang bendera Jepang, seperti dilansir rocketnews24.com.

1.
Nama resmi

Nama resmi dari bendera Jepang adalah nisshoki, yang berarti bendera bersimbol matahari. Tetapi, kebanyakan orang sering menyebutnya hinomaru, yang berarti lingkaran matahari. Seperti yang bisa Anda tebak, lingkaran merah yang berada di tengah-tengah bendera itu merepresentasikan matahari.

2.
Pengakuan resmi

Bendera Jepang pertama kali dikibarkan pada tahun 701, sebagaimana disebutkan dalam Shoku Nihongi, teks sejarah klasik Jepang, yang diakui oleh Kaisar Mommu. Namun, bendera itu tidak secara resmi diadopsi oleh pemerintah Jepang sampai tahun 1999, setelah adanya penandatanganan UU yang berkaitan dengan bendera nasional dan lagu kebangsaan.

3.
Ukuran bendera

Ukuran bendera nasional Jepang sangat lah spesifik. Panjang dan tingginya harus berada pada rasio 3 banding 2, dan lingkaran merahnya juga harus persis berada di tengah dengan ukuran 3/5 dari lebar bendera. Bingung? Berikut adalah gambaran jelas tentang proporsi ukuran bendera Jepang.


4.
Warna bendera

 Warna bendera Jepang bukan putih dan merah, melainkan putih dan crimson (merah tua). Jika Anda masih bingung, berikut adalah perbedaan jelasnya.
Ini warna bendera yang salah!
Ini warna bendera yang benar!

5.
Bendera terbesar

 Bendera nasional terbesar Jepang dikibarkan di Kuil Izumo di Prefektur Shimane. Bendera ini memiliki panjang 9 meter dan lebar 13,6 meter, serta digantung setinggi 47 meter. Berat bendera raksasa ini mencapai 49 kg.

Inilah lima fakta menarik tentang bendera Jepang yang patut untuk Anda ketahui. Informasi ini bisa menambah wawasan Anda untuk mengenal lebih dalam tentang bendera nasional Jepang.

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
© Aris Wildan is powered by Blogger - Template designed by Stramaxon(enhanced by aris wildan) - Best SEO Template