Posted by Unknown at 5:20 AM
Read our previous post
Anda mungkin sudah berusaha melakukan banyak untuk melindungi bumi, misalkan menanam pohon, tak membuang sampah sembarangan, daur ulang, dan lain sebagainya. Meski begitu, mengetahui kegiatan yang bisa menyelamatkan bumi saja tak cukup, Anda juga harus melindungi bumi dari hal-hal yang bisa merusaknya.
Beberapa hal di bawah ini mungkin terlihat remeh, namun dampaknya bisa berbahaya bagi bumi, seperti dilansir oleh Huffington Post (19/04).
1. Menggunakan sumpit sekali pakai
Sumpit sekali pakai memang lebih praktis digunakan. Namun efek limbah
yang bisa diberikan juga sagat besar. Baik sumpit yang terbuat dari
plastik maupun bambu, sama-sama bisa merusak bumi. Sumpit dari plastik
mengandung minyak yang tak bisa dengan mudah diurai. Sementara,
bayangkan saja berapa bambu di China yang harus ditebang untuk membuat
jutaan sumpit yang digunakan sekali saja lalu dibuang.
2. Meninggalkan komputer dalam keadaan menyala
Tentu saja menyetel komputer dalam keadaan 'stand by' ketika Anda
pergi sebentar memang menghemat energi. Namun jika Anda akan pergi
sekitar setengah jam atau lebih, sebaiknya matikan saja komputernya. Ini
lebih membantu untuk benar-benar menghemat energi, karena bahkan screen
saver juga perlu menggunakan energi.
3. Membuang cartridge printer
Mengisi ulang tinta printer lebih hemat, sekaligus lebih ramah
lingkungan. Dibutuhkan 2,5 ons minyak untuk membuat satu cartridge
printer, sementara hanya lima persen cartridge yang didaur ulang.
Membuang banyak cartridge setiap tinta printer habis akan membuat
bermiliar-miliar limbah yang susah diurai.
4. Membeli banyak pakaian atau celana denim
Levi's sendiri mengaku mereka harus menggunakan setidaknya 3.000
liter air untuk membuat sepasang jeans. Sementara rata-rata orang
Amerika memiliki tujuh pasang. Meski begitu tak banyak orang yang
mengetahui dan tetap menyukai denim karena bisa dipadu-padankan dengan
banyak pakaian. Meski begitu, sejak tahun 2011 Levi's sudah berusaha
membuat jeans dengan mengurangi jumlah air yang mereka gunakan.
5. Membeli produk dari bambu
Bambu dilihat sebagai bahan yang tepat untuk menggantikan kayu atau
kapas. Selain karena zat antibakteri di dalamnya, bambu juga cepat
tumbuh. Meski begitu, ini tak sebaik kelihatannya. Banyak bambu yang
harus ditebang demi memenuhi kebutuhan pasar akan produk yang dibuat
dari bambu. Selain itu, ini juga meningkatkan penggunaan pestisida oleh
produsen untuk membuat bambu lebih cepat tumbuh.
6. Membeli sayur kalengan
Menggunakan sayur yang dijual dalam kaleng. Mungkin ini bisa membuat
sayur tetap segar meski sudah lama, namun semua produk kalengan tentu
mengandung bahan pengawet atau BPA. Penelitian menunjukkan adanya bahan
estrogenik dalam BPA. Dibanding membeli sayuran kaleng lebih baik
membeli sayuran beku.
7. Menggunakan produk kecantikan
Berdasarkan United STates Environmental Protection Agency and Cencus
Bureau, lebih dari tiga juta ton produk perawatan kecantikan dibuang ke
air setiap tahunnya. Produk kecantikan mengandung bahan kimia yang bisa
mencemari air dan membunuh hewan-hewan yang hidup di dalamnya. Akan
lebih baik jika Anda menggunakan produk kecantikan yang alami dan lebih
ramah lingkungan.
Itulah beberapa hal remeh yang mungkin Anda lakukan sehari-hari, namun bisa berdampak besar terhadap keselamatan dunia. Segera kurangi hal-hal di atas jika Anda ingin melindungi bumi.
Itulah beberapa hal remeh yang mungkin Anda lakukan sehari-hari, namun bisa berdampak besar terhadap keselamatan dunia. Segera kurangi hal-hal di atas jika Anda ingin melindungi bumi.
No comments:
Post a Comment