Posted by Unknown at 5:23 AM
Read our previous post
Memanjakan anak boleh, asal jangan malah membahayakan kesehatan mereka. Misalnya, dengan selalu membelikan makanan cepat saji atau jajanan berpengawet yang bisa memperbesar risiko obesitas pada anak. Obesitas kini telah menjadi masalah fisik yang dialami banyak anak di dunia.
Apa bahayanya? Obesitas pada anak dapat menyebabkan diabetes tipe 2 dan tekanan darah pada usia selanjut. Hal ini dapat menurunkan rasa percaya diri anak dan menyebabkan beberapa masalah kesehatan jika tidak ditangani dengan perawatan yang tepat. Sebelum terlambat, berikut adalah tips diet yang berguna untuk anak-anak obesitas, seperti dilansir Boldsky.
1. Sarapan sehat
Sarapan sehat adalah makan yang paling penting untuk membuka pagi anak Anda. Anak-anak dengan obesitas dapat mengonsumsi semangkuk sereal dengan susu skim yang tidak mengandung lemak. Tambahkan pula buah-buahan segar seperti apel atau pisang untuk membuatnya semakin lezat.
2. Jus sehat
Ganti minuman berkarbonasi dengan jus buah sehat seperti jeruk, semangka, pepaya, apel dan anggur. Segelas jus setiap pagi adalah menu sarapan sehat yang selalu dianjurkan untuk anak-anak dengan obesitas.
3. Sayur-sayuran
Kebanyakan anak benci makan sayuran karena rasanya yang hambar. Nah, cara paling ideal untuk memberi anak menu sehat berupa sayuran, Anda bisa melakukan mix n' match seperti membuat sandwich isi sayuran atau salad. Sandwich tuna tampaknya bisa menjadi pilihan menu yang tepat untuk anak Anda.
4. Makanan ringan
Dua potong roti gandum yang diisi mentimun, tomat dan bawang Bombay membuat waktu ngemil anak jadi lebih berisi dan bergizi. Anda juga dapat membuat minuman manis yang menggunakan madu atau pemanis rendah gula.
5. Melakukan kegiatan fisik
Diet saja tidak cukup, tanpa aktivitas fisik. Anak-anak harus didorong untuk bermain di luar ruangan dan berolahraga secara teratur. Berenang juga bisa membantu anak mencegah atau mengatasi obesitas.
Inilah lima tips diet yang bisa Anda lakukan untuk mengatasi masalah obesitas pada anak. Ingat, obesitas bukan hal sepele yang bisa diabaikan begitu saja. Jadi, pastikan anak Anda terhindar dari penyakit kelebihan berat badan tersebut.
No comments:
Post a Comment