Posted by Unknown at 5:41 AM
Read our previous post
Menjadi lajang di usia 40-an memang bukan hal yang mengenakkan. Namun seiring berkembangnya zaman, menjadi lajang di usia 40-an tampaknya bukan masalah yang besar. Namun, bukan berarti Anda bisa bermalas-malasan dan tidak segera mencari pasangan. Berikut adalah beberapa tips cinta bagi lajang di usia 40-an, seperti dilansir Allwomenstalk.
1. Lebih matang
Jadilah lebih matang di usia Anda yang sudah menginjak 40-an. Sebab, tak sedikit yang masih bersikap kekanak-kanakan meski usia mereka telah menua. Dengan demikian, Anda akan lebih mudah dalam menemukan pasangan yang Anda harapkan.
2. Realistis
Bersikaplah realitis tentang siapa pasangan yang pantas untuk Anda. Hiduplah di dunia nyata bukan impian karena banyak dari mereka yang tidak menikah di usia 40-an memiliki standar pasangan yang terlalu tinggi.
3. Perlahan tetapi pasti
Mengingat usia yang tak lagi muda, Anda tentunya memiliki sikap yang lebih matang. Oleh sebab itu, jangan bersikap terburu-buru dalam menjalani hubungan cinta. Anda hanya perlu menjalaninya secara perlahan dan membiarkan hubungan itu semakin berkembang ke arah yang lebih serius.
4. Jangan cepat puas
Para lajang yang berusia 40-an, khususnya wanita, sering merasa putus asa dan akhirnya sembrono dalam memilih pasangan. Mereka menerima seadanya dan merasa puas tanpa berusaha menemukan pasangan yang benar-benar baik untuk mereka.
5. Pasangan yang pantas
Anda berhak mendapatkan pasangan yang pantas untuk Anda. Hanya karena Anda berusia 40-an, bukan berarti Anda tidak pantas memiliki pasangan yang sepadan dengan Anda.
Jangan menyerah untuk menemukan pasangan yang terbaik untuk Anda. Namun, jangan pula menutup diri dan membiarkan pasangan potensial Anda pergi begitu saja.
No comments:
Post a Comment