Comments

Thursday, December 19, 2013

6 Hal yang harus diketahui tentang keriput

Posted by at 4:24 AM Read our previous post

http://ariswildan.blogspot.com/search/label/kecantikan

Keriput adalah salah satu ketakutan terbesar wanita. Hal ini disebabkan karena keriput akan merusak penampilan mereka.Padahal keriput adalah proses penuaan yang tidak dapat dihindari.

Namun dengan perawatan kulit yang rajin dilakukan, maka seseorang dapat terhindar dari keriput.

Berikut adalah 6 alasan di balik munculnya keriput yang harus Anda ketahui seperti dilansir dari magforwomen.com.

Keriput adalah turunan

Keriput dapat disebabkan karena polusi, sinar matahari, dan stres yang mengganggu. Namun selain faktor tersebut, ternyata keriput juga dapat disebabkan oleh turunan genetik. Anda akan cenderung memiliki garis keriput yang sama dengan orang tua atau kakek nenek Anda.

Makanan dapat menyebabkan keriput

Makan terlalu banyak atau terlalu sedikit dapat menyebabkan keriput. Ketika Anda memutuskan untuk berdiet maka berat badan Anda akan turun yang menyebabkan kulit kendor. Di sisi lain, orang yang makan terlalu sedikit juga akan terkena keriput karena mereka tidak mendapatkan nutrisi yang cukup untuk memenuhi kesehatan kulit mereka.

Orang yang sering berkendara lebih rentan keriput

Mereka yang terlalu sering berkendara akan mudah stres dan juga banyak terkena paparan sinar matahari. Apabila hal ini berlangsung terus menerus maka akan menyebabkan keriput muncul.

Kebiasaan makan menyebabkan keriput

Terlalu banyak mengonsumsi junk food akan menyebabkan kulit kekurangan nutrisi tertentu sehingga dapat menyebabkan keriput. Oleh karena itu ubah pola makan Anda menjadi lebih sehat dengan mengonsumsi sayuran dan buah-buahan serta banyak minum air putih.

Vitamin alami baik untuk mencegah kerutan

Selain pelembap kulit dan juga tabir surya, vitamin A dan vitamin C juga baik untuk mencegah kerutan di kulit.

Posisi tidur dapat menyebabkan keriput

Walaupun terdengar sedikit aneh, posisi tidur Anda juga dapat menyebabkan kerutan di kulit. Jika Anda cenderung suka posisi tidur miring di satu sisi, maka kulit Anda akan mudah berkerut.

Stres dapat menyebabkan keriput

Stres yang Anda alami dapat menyebabkan kulit kusut dan berakhir dengan kulit keriput. Oleh karena itu saat stres menghampiri Anda, cobalah untuk mengatasinya agar tidak sampai berdampak pada kekencangan kulit.

Keriput dapat mengganggu penampilan Anda. Oleh karena itu hindari keriput dengan berbagai cara pencegahan baik dari dalam maupun dari luar tubuh.

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
© Aris Wildan is powered by Blogger - Template designed by Stramaxon(enhanced by aris wildan) - Best SEO Template