Comments

Friday, December 20, 2013

7 Kastil tua yang diubah menjadi hotel megah

Posted by at 11:02 PM Read our previous post
Selama ini Anda pasti menganggap kastil sebagai tempat tua yang penuh misteri bukan? Nah, 7 kastil tua yang berikut ini mungkin akan mengubah pandangan Anda tentang kastil tua angker yang selama ini ada di benak Anda. Anda bisa menginap selama semalam di hotel-hotel tua ini, dilansir dari Real Simple.

1. Ashford Castle

 
http://ariswildan.blogspot.com/search/label/tempat

 Kastil yang pernah dimiliki oleh keluarga Guinness ini terletak di Irlandia. Lebih dikenal dengan nama Ashford Castle of County Mayo, bagian tertua dari kastil ini ternyata menunjukkan tahun peninggalan 1228 Masehi! Apakah Anda pernah menyaksikan film The Quiet Man yang disutradarai oleh John Ford? Nah, lokasi syutingnya berada di kastil ini.

2. Castello di Ripa d'Orcia

http://ariswildan.blogspot.com/search/label/tempat

 

 Para arkeolog memperkirakan bahwa kastil ini dibangun pada awal Middle Ages, di Tuscany, Italia. Kastil yang terletak di sebuah bukit tinggi ini berjarak kurang dari 48 km dari Siena, Italia.

3. Château de Salettes

http://ariswildan.blogspot.com/search/label/tempat

 

Dinding-dinding kastil ini begitu kuno dan sangat terlihat vintage, namun di bagian dalamnya Anda akan melihat keindahan desain minimalis dari hotel ini. Terletak di Cahuzac-sur-V?re, Perancis, Anda akan mendapatkan pengalaman menginap semalam di hotel yang unik ini.?

4. Inverlochy Castle

http://ariswildan.blogspot.com/search/label/tempat

 

Ratu Victoria pernah menjadi tamu kehormatan di hotel ini dan menyebut hotel ini dengan sebutan "tempat yang begitu romantis". Kastil tua ini terletak di kaki bukit Ben Nevis, di sebuah gunung yang tinggi di Inggris.

5. Pousada do Castelo

http://ariswildan.blogspot.com/search/label/tempat

 

 Terletak di Obidos, Portugal, kastil ini dibangun pada abad ke 15 dan tidak banyak mengalami perubahan bentuk sejak dulu.

6. Schoenburg Castle

http://ariswildan.blogspot.com/search/label/tempat

 

Bagi Anda yang menginginkan pemandangan air yang indah dari atas sebuah gedung kuno yang begitu indah, kastil yang ada di Jerman ini menawarkan pemandangan Sungai Rhine yang indah untuk Anda.


7. Thornbury Castle

http://ariswildan.blogspot.com/search/label/tempat

 

 Apakah Anda pernah menonton film The Other Boleyn? Latar film yang mengisahkan tentang kekejaman konflik rumah tangga King Henry VIII tersebut dapat Anda kunjungi bekasnya di South Gloucestershire, Inggris.?

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
© Aris Wildan is powered by Blogger - Template designed by Stramaxon(enhanced by aris wildan) - Best SEO Template