Comments

Sunday, July 14, 2013

3 Dampak buruk pelecehan seksual pada anak

Posted by at 7:19 AM Read our previous post


Anak yang pernah menjadi korban pelecehan seksual berisiko 1.000 persen dilecehkan lagi! Tak heran jika korban pelecehan seksual merasakan trauma yang mendalam. Medical Daily pun setidaknya menyebutkan tiga dampak buruk dari pelecehan seksual terhadap anak. Simak selengkapnya.
Depresi

Wanita yang dulu ketika kecil menjadi korban pelecehan seksual cenderung mengalami depresi, demikian menurut penelitian dalam British Medical Journal. Menurut para peneliti, sebanyak 37 persen dari 1.189 wanita yang terlibat riset menderita depresi karena pelecehan seksual yang dialami ketika usia mereka masih di bawah 16 tahun.
Gangguan makan

 Bulimia dan anoreksia juga ditemukan sebagai kondisi yang umum ditemukan pada wanita yang dulunya menjadi korban pelecehan seksual ketika masih kecil. Dalam penelitian dari University of Melbourne, anak perempuan berusia di bawah 16 tahun yang dilecehkan lebih dari dua kali berisiko 4,9 kali lebih tinggi menderita bulimia.
Diabetes tipe 2

Orang dewasa yang menjadi korban pelecehan seksual berisiko tinggi menderita kondisi kesehatan serius. Penelitian dalam American Journal of Preventative Medicine pun menjelaskan bahwa korban pelecehan seksual berisiko tinggi terserang diabetes tipe 2 ketika dewasa, khususnya wanita.
Ancaman yang dilakukan oleh pelaku biasanya adalah penyebab kenapa korban diam saja ketika dilecehkan dan tidak melaporkannya ke orang lain. Dari situlah berbagai masalah mental dan fisik dialami oleh korban pelecehan seksual.

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
© Aris Wildan is powered by Blogger - Template designed by Stramaxon(enhanced by aris wildan) - Best SEO Template