Comments

Monday, January 13, 2014

5 manfaat menakjubkan dari berjemur bagi kesehatan

Posted by at 5:32 AM Read our previous post

http://ariswildan.blogspot.com/search/label/kesehatan

Ada begitu banyak informasi menakutkan tentang bocornya lapisan ozon dan efek sinar matahari yang berbahaya bagi kulit Anda. Hal inilah yang kemudian mencegah Anda untuk berjemur. Selain hal itu, takut warna kulit berubah menjadi gelap juga menjadi alasan kenapa Anda jarang berjemur. Padahal berjemur mendatangkan manfaat menakjubkan bagi kulit.

Berikut adalah manfaat menakjubkan dari berjemur bagi kesehatan seperti dilansir dari magforwomen.com.

Sinar matahari adalah sumber terbaik dari vitamin D

Ketika Anda berjemur, tubuh akan menyerap sinar matahari yang langsung diubah menjadi vitamin D. Vitamin D alami ini baik beberapa manfaat kesehatan tubuh.

Membantu menguatkan tulang

Selain kalsium, vitamin D juga dapat menambah kepadatan tulang sehingga tulang Anda pun menjadi lebih kuat.

Membantu penurunan berat badan

Vitamin D yang Anda dapatkan dari sinar matahari akan membantu Anda dalam menjaga berat badan. Anda cenderung akan makan lebih sedikit ketika kebutuhan vitamin D Anda telah tercukupi dengan baik.

Membantu Anda tetap ceria

Sinar matahari akan membantu Anda untuk selalu tetap ceria dan juga dapat membantu menangkal depresi.

Meningkatkan sistem kekebalan tubuh

Penyakit selalu mudah bertumbuh ketika musim penghujan atau udara menjadi dingin. Hal ini dikarenakan tidak ada sinar matahari alami yang mempunyai kemampuan untuk membunuh beberapa kuman. Selain itu vitamin D dari sinar matahari mampu meningkatkan sistem kekebalan tubuh Anda.

Berjemur ternyata membawa banyak manfaat bagi kesehatan Anda. Oleh karena itu jangan ragu meluangkan waktu untuk berjemur terutama berjemur di bawah sinar matahari pagi.

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
© Aris Wildan is powered by Blogger - Template designed by Stramaxon(enhanced by aris wildan) - Best SEO Template