Comments

Friday, January 31, 2014

7 Hal yang harus diperhatikan sebelum bercukur

Posted by at 5:39 AM Read our previous post

Setiap wanita mengidamkan kulit yang halus, mulus, serta bebas dari bulu-bulu di sekujur tubuh. Salah satu cara untuk memperolehnya, kebanyakan wanita memilih untuk mencukur bulu.

Mencukur bulu dianggap sebagai salah satu cara cepat dan efektif untuk menghilangkan bulu. Namun ada beberapa anggapan salah tentang mencukur bulu yang berkembang akhir-akhir ini.


1. Mencukur tidak menyebabkan rambut tubuh kembali lebih tebal

 Saat Anda mencukur, pisau cukur hanya memotong rambut di permukaan kulit dan tidak berpengaruh pada akar rambut. Sehingga rambut yang akan tumbuh masih akan mempunyai struktur yang sama dengan rambut yang dahulu.

2. Mencukur tidak membuat kulit kering dan bersisik

Mencukur tidak akan membuat kulit Anda kering karena mencukur hanya mengenai lapisan kulit mati Anda. Selain itu jangan lupa untuk mengoleskan pelembab setelah bercukur.

3. Mencukur tidak membuat rambut tumbuh lebih cepat

 Rambut atau bulu yang tumbuh dipengaruhi oleh usia, hormon, dan gender seseorang. Jadi tidak ada hubungannya bahwa rambut akan tumbuh lebih cepat setelah bercukur.

4. Mencukur dengan pisau cukur baru tidak menimbulkan luka

 Sebuah pisau cukur yang baru tidak akan menimbulkan luka di kulit Anda asal Anda menggunakannya dengan benar. Malah mencukur dengan pisau yang lama dapat menimbulkan luka sebab pisau tersebut tumpul dan Anda harus mencukur berulang-ulang untuk menghilangkan rambut tersebut.

5. Mencukur dengan terlalu keras tidak membuat hasil yang baik

Mencukur terlalu keras dengan menempelkan alat cukur terlalu dekat ke kulit tidak akan membuat bulu Anda tercukur dengan baik. Hal ini malah akan menimbulkan luka di kulit.

6. Mencukur setiap hari tidak menimbulkan efek buruk bagi kulit

 Sering mencukur secara rutin setiap hari? Nampaknya kebiasaan ini tidak akan berpengaruh apapun pada kulit Anda. Namun apabila Anda mempunyai jenis kulit sensitif, hindari melakukan hal ini setiap hari karena akan menimbulkan iritasi.

7. Jangan meminjam-minjamkan alat cukur

 Alat cukur sama seperti sikat gigi yang bersifat pribadi. Dengan meminjam-minjamkan alat cukur, maka dapat berdampak buruk pada kesehatan sebab alat cukur tersebut menjadi tidak higienis kembali.

Mencukur adalah proses kecantikan yang cepat dan efektif. Namun sebelum mencukur, perhatikan lebih dahulu hal-hal tentang mencukur.

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
© Aris Wildan is powered by Blogger - Template designed by Stramaxon(enhanced by aris wildan) - Best SEO Template