Comments

Monday, January 6, 2014

10 Rahasia pria yang tidak diketahui wanita

Posted by at 4:58 AM Read our previous post

http://ariswildan.blogspot.com/search/label/pria

Walaupun seorang pria sudah lama menjalin hubungan dengan Anda, bukan berarti dia tidak menyimpan rahasia-rahasia kecil. Entah itu pendapatnya tentang baju baru yang baru saja Anda belikan, ataupun perasaannya ketika tim sepakbola kesayangannya kalah. Agar Anda tidak salah tebak atau salah langkah lagi, berikut ini ada beberapa rahasia pria yang sebagian besar wanita tidak tahu, dilansir dari MSN.

1. Pria suka jika Anda membelikannya pakaian

Pria merasa begitu diperhatikan tiap kali Anda membelikannya pakaian baru. Meskipun terkadang pilihan Anda tidak sesuai dengan seleranya, dia akan tetap menghargai usaha Anda. Biasanya dia akan tetap membungkusnya dengan rapi di dalam lemari hanya untuk dilihat saja, bukan untuk dipakai.

2. Pria tidak suka diberi petunjuk saat menyetir

Pria merasa bahwa dalam urusan menghafal jalan, mereka adalah ahlinya. Dia akan merasa kesal jika Anda terus-terusan memberinya petunjuk ke mana harus berbelok, kecuali jalan tersebut memang jalan menuju ke rumah Anda dan dia baru pertama kali ini pergi ke rumah Anda.

3. Pria merasa bangga jika Anda dilirik orang lain

Pernahkah Anda merasa kesal ketika sedang berada di sebuah pusat perbelanjaan dan mendapati seorang pria melirik Anda dengan wajah tertarik? Anda boleh saja kesal, namun ternyata hal ini merupakan suatu hal yang membanggakan bagi pasangan Anda. Suami atau pacar Anda akan merasa hebat karena berhasil mendapatkan Anda yang cantik jelita.

4. Pria ingin dibantu untuk urusan rumah

Pria memang senang jika dianggap kuat dan mampu mengatasi pekerjaan berat seperti, memasang bagian demi bagian lemari pakaian Anda. Namun sebetulnya para pria mengharapkan Anda membantunya.

5. Pria ingin menikmati kekalahan tim sepakbola favoritnya sendirian

Jika pasangan Anda adalah seorang penggemar sepakbola sejati, maka sebaiknya Anda memberi waktu sendiri untuknya tiap kali tim favoritnya kalah. Menurut pria, kekalahan tim sepakbola favorit bisa membuat mood menjadi buruk seharian.

6. Pria tidak suka wanita kurus

Jika Anda memang memiliki badan kurus secara alami, berhati-hatilah. Sebagian besar pria yang memiliki pasangan berbadan kurus diam-diam mendambakan wanita yang lebih berisi dengan lekuk pinggang yang bagus.

7. Pria bisa tahu gelagat Anda saat kesal

Biasanya, para wanita memang menyembunyikan perasaan kesal atau kecewa mereka pada pasangannya. Sebetulnya pria bisa mencium gelagat ini, namun mereka bingung harus berbuat apa karena tidak mampu menebak apa penyebabnya.

8. Pria juga khawatir dengan bentuk tubuh

Jangan Anda kira bahwa hanya Anda yang panik tiap kali Anda melihat lipatan lemak di perut saat berkaca. Ternyata, salah satu alasan pria menyukai posisi bercinta woman-on-top adalah karena saat berbaring, perutnya terlihat lebih datar dan tidak buncit.

9. Pria 'menyayangi' pakaian bututnya

Apakah suami atau pacar Anda mempunyai satu baju atau celana yang sudah robek di sana-sini dan masih menyimpannya? Kalau Anda jadi mereka, pasti Anda sudah menjadikan baju atau celana itu sebagai keset di dapur. Namun bagi pria, baju-baju seperti ini memiliki sejarah yang harus terus dipelihara.

10. Pria juga bisa memilih dekorasi rumah

Apakah Anda pernah memilih warna cat untuk rumah tanpa membicarakannya terlebih dahulu dengan suami? Sebaiknya Anda tidak mengulanginya lagi, ya. Pria paling tidak suka dianggap tidak memiliki selera yang bagus dalam mendekorasi rumah.

Semoga rahasia-rahasia pria yang diungkap di atas dapat membantu Anda.

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
© Aris Wildan is powered by Blogger - Template designed by Stramaxon(enhanced by aris wildan) - Best SEO Template