Comments

Friday, November 29, 2013

Ternyata ada hubungan antara pilihan make-up dan percintaan

Posted by at 5:46 AM Read our previous post

Make-up memang merupakan senjata utama seorang wanita untuk menutupi kekurangan-kekurangan wajah dan menyamarkan kerutan yang mulai muncul. Beberapa wanita bahkan merasa seperti telanjang jika keluar rumah tanpa mengenakan make-up sama sekali. Tetapi tahukah Anda bahwa ternyata make-up tak hanya berhubungan dengan kepercayaan diri saja, namun juga dengan hubungan percintaan? Berikut ini ulasannya dilansir oleh She Finds.

1. Pria lebih menyukai make-up tipis daripada tanpa make-up sama sekali
Mungkin Anda sering sekali mendengar bahwa pria lebih memilih wanita yang apa adanya daripada yang selalu repot mengenakan make-up lengkap setiap kali keluar rumah. Namun ternyata, yang dimaksud pria dengan wanita tampil adanya itu adalah dengan memakai sedikit make-up agar tetap terlihat segar. Jadi, bukan berarti Anda haru tampil kucel dan kuyu untuk bisa dibilang apa adanya.

2.Pria menyukai wanita dengan pipi kemerahan
Memang terdengar tidak umum, namun ternyata pria memiliki ketertarikan tersendiri pada pipi wanita yang merona segar bak bunga yang mekar di pagi hari. Menurut mereka, pipi yang merona segar menunjukkan jiwa dan gairah seksual yang sehat. Jadi, jangan lupakan ulasan tipis blush-on warna andalan Anda.

3. Warna rambut ombre
Jika Anda berpikir untuk mengecat rambut Anda karena bosan dengan warna asli hitamnya, Anda bisa menjatuhkan pilihan pada warna ombre. Warna ombre memiliki ciri dua warna yang berbeda untuk bagian akar dan ujung rambut. Menurut pria, pilihan warna rambut seperti ini menunjukkan bahwa wanita tersebut memiliki kepribadian yang menyenangkan.

4. Kuku yang pendek dan terawat
Menurut survei kecil yang dilakukan, pria lebih memilih kuku pendek yang rapi dan bersih, ketimbang kuku panjang. Untuk urusan warna, mereka lebih memilih warna-warna lembut yang netral daripada warna-warna yang berani.

5. Lipstik merah
Lipstik merah akhir-akhir ini memang tidak lagi identik dengan acara-acara resmi atau pesta-pesta glamor saja. Dengan make-up minimalis yang disempurnakan lipstik merah yang cocok dengan tone kulit Anda, Anda sudah bisa menjadi magnet pria di sekitar Anda.

6. Pilih parfum beraroma citrus
Menurut Dr. Hirsch, pendiri dan direktur neurologis dari Smell & Taste Treatment and Research Foundation di Chicago, wangi citrus merupakan satu aroma yang paling kuat untuk membangkitkan gairah pria.

Itulah 6 bukti bahwa make-up seorang wanita ada hubungannya dengan hubungan percintaannya.

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
© Aris Wildan is powered by Blogger - Template designed by Stramaxon(enhanced by aris wildan) - Best SEO Template