Comments

Wednesday, August 14, 2013

5 Resep masker stroberi untuk kulit wajah

Posted by at 7:18 PM Read our previous post



Tahukah Anda bahwa stroberi adalah sumber vitamin C dan asam salisilat yang biasa digunakan untuk membuat sebagian besar produk kecantikan? Stroberi adalah toner yang sangat baik untuk kulit dan dapat membantu dalam meringankan pigmentasi kulit dan membuatnya terlihat lebih cerah dan sempurna. Stroberi juga mengandung asam alpha-hydroxic yang membantu dalam menyingkirkan kulit mati, sehingga kulit baru dapat muncul lebih cepat, dan Anda dapat memiliki warna kulit yang lebih cerah.

Stroberi juga membantu dalam membersihkan jerawat, menyingkirkan kulit berminyak, memutihkan gigi, mengurangi bengkak di bawah mata dan masih banyak lagi. Berikut adalah beberapa cara untuk menggunakan stroberi untuk merawat kecantikan kulit, seperti dilansir Boldsky.

1. Scrub stroberi

Potong stroberi jadi dua dan gosokkan pada wajah. Biarkan selama beberapa menit. Kemudian bilas dengan air dingin untuk mendapatkan kulit halus secara instan.

2. Stroberi dan krim

Haluskan stroberi, tambahkan satu sendok makan krim segar dan satu sendok makan madu ke dalamnya. Oleskan masker pada wajah dan leher. Biarkan selama 10 menit dan kemudian bilas dengan air.

3. Menghilangkan bengkak di bawah mata

Setelah melalui aktivitas melelahkan seharian, kebanyakan dari kita mendapatkan bengkak di bawah mata. Iris stroberi jadi dua dan tempatkan di bawah mata Anda. Bersantai selama 10 menit. Angkat irisan stroberi di mata dan gunakan pelembap.

4. Stroberi untuk jerawat

Stroberi juga efektif dalam mengobati jerawat. Ambil 4-5 stroberi dan haluskan. Campur dengan satu sendok makan krim segar. Oleskan masker pada wajah dan biarkan selama 10-15 menit. Kemudian bilas dengan air.

5. Tepung beras dan stroberi

Haluskan sekitar 5-6 stroberi dan satu sendok makan tepung beras dengan blender. Oleskan masker pada wajah dan biarkan selama sekitar 15 menit. Kemudian bilas dengan air dingin.

Ini adalah beberapa cara terbaik untuk menggunakan stroberi pada wajah. Selamat mencoba!

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
© Aris Wildan is powered by Blogger - Template designed by Stramaxon(enhanced by aris wildan) - Best SEO Template