Posted by Unknown at 4:37 AM
Read our previous post
Banyak orang percaya bahwa pemilik kepribadian introvert adalah tipe pemalu. Padahal tidak semua begitu. Simak beberapa kepercayaan lain yang salah tentang si introvert selengkapnya seperti yang dilansir dari Huffington Post berikut ini.
Semua pemalu adalah introvert, semua introvert adalah pemalu
Perlu diketahui bahwa pemalu berbeda dengan introvert. Jika introvert hanya tidak peduli dengan apa yang orang pikirkan, pemalu lebih kepada munculnya rasa cemas dan tidak nyaman dengan interaksi sosial. Jadi tidak semua introvert adalah pemalu, demikian juga sebaliknya.
Introvert tidak suka berada di sekitar orang-orang
Meskipun introvert lebih suka menyendiri, bukan berarti mereka benci dengan sosialisasi. Introvert hanya punya cara tersendiri untuk menikmati interaksi sosial.
Introvert bukan pemimpin yang baik
Tahukah Anda, Bill Gates, Abraham Lincoln, dan Mahatma Gandhi adalah beberapa contoh kecil dari introvert sekaligus pemimpin. Bahkan menurut penelitian, seorang introvert bisa menjadi pemimpin yang baik daripada orang-orang yang extrovert.
Introvert punya banyak kepribadian negatif
Hanya karena introvert suka menyendiri, mereka selalu dianggap punya banyak kepribadian yang negatif. Padahal hal itu tidak selamanya benar. Sebab meski suka menyendiri, introvert tidak menganggap diri mereka kesepian. Sehingga mereka tidak merasakan depresi berkepanjangan meskipun selalu sendirian.
Introvert lebih cerdas dan kreatif daripada extrovert
Memang banyak tokoh terkenal yang ternyata merupakan pribadi yang introvert. Namun hal itu bukan berarti introvert lebih cerdas dan kreatif daripada extrovert. Semua tentu kembali pada diri masing-masing serta keinginan untuk maju dan meraih impiannya.
Mudah membedakan introvert dan extrovert
Kata siapa? Kepercayaan tersebut sama sekali tidak benar. Justru sekarang banyak sekali introvert yang mudah berbaur dan berperilaku layaknya extrovert.
Itulah beberapa kepercayaan yang salah tentang si introvert. Bagaimana menurut Anda?
No comments:
Post a Comment