Comments

Tuesday, August 6, 2013

5 Mitos dan fakta seputar kehamilan

Posted by at 7:11 AM Read our previous post



Ada banyak mitos seputar kehamilan yang secara tidak langsung diyakini kebenarannya. Meski tak jarang, mitos itu terbukti. Namun, apakah itu hanya kebetulan atau memang ada fakta medis di baliknya? Berikut adalah enam mitos dan fakta seputar kehamilan, seperti dilansir Times of India. Yuk simak apa saja!

1. Mitos: Salah satu mitos yang paling umum seputar kehamilan adalah bentuk perut wanita. Jika posisi kandungan wanita agak terangkat ke atas, itu berarti dia mengandung anak perempuan. Sebaliknya, jika posisi perut agak turun ke bawah kemungkinan dia akan mendapatkan anak laki-laki.

Fakta: Para dokter mengatakan bahwa tidak ada dasar ilmiah untuk asumsi ini. Hal ini dipengaruhi oleh ukuran otot, struktur, posisi janin, postur, dan jumlah lemak yang disimpan di sekitar perut yang berperan dalam ukuran dan bentuk perut saat hamil.

2. Mitos: Ngidam makanan asin menandakan wanita akan mendapatkan anak laki-laki. Sementara untuk makanan manis, wanita hamil akan mendapatkan anak perempuan.

Fakta: Penelitian menunjukkan bahwa ngidam tidak ada hubungannya dengan penentuan jenis kelamin bayi.

3. Mitos: Jika wanita menderita mulas selama kehamilan, berarti ia akan melahirkan bayi dengan rambut yang lebat.

Fakta: Keluhan ini sangat umum pada wanita hamil dan tidak ada hubungannya dengan kuantitas rambut anak yang dilahirkan.

4. Mitos: Faktor keturunan pengaruhi kemudahan seorang wanita dalam melahirkan.

Fakta: Faktor keturunan tidak memiliki peran dalam memprediksi seberapa mudah atau sulitnya persalinan akan berjalan. Sebaliknya, ukuran dan posisi bayi, diet dan gaya hidup memainkan peran dalam menentukan bagaimana itu akan terjadi.

5. Mitos: Anda harus makan dua kali lipat dari porsi harian Anda

Fakta: Mitos ini tidak sepenuhnya benar. Anda mungkin harus makan lebih banyak dari porsi biasanya, namun bukan berarti Anda harus membabi buta saat makan. Hal ini dikarenakan rata-rata perempuan hanya memerlukan sekitar 300 kalori ekstra per hari.

6. Mitos: Berolahraga dapat membahayakan janin.

Fakta: Ibu hamil disarankan untuk melakukan olahraga ringan untuk mempermudah persalinan. Pastikan bahwa Anda menghindari olahraga atau latihan fisik yang melibatkan posisi berbaring telentang (posisi ini dapat mengurangi aliran darah ke otak dan rahim).

Ada banyak mitos dan fakta seputar kehamilan yang beredar di masyarakat. Jika Anda sedang hamil anak pertama, pastikan bahwa Anda selalu mengecek kondisi kehamilan Anda untuk memastikan tubuh dan janin Anda dalam keadaan sehat.

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
© Aris Wildan is powered by Blogger - Template designed by Stramaxon(enhanced by aris wildan) - Best SEO Template